Mengenal Negara Korea Selatan

      Negara Korea Selatan saat ini sedang menjadi trendsetter di kalangan remaja di seluruh dunia. Apakah kalian termasuk mereka yang mengagumi negara Korea? Nah, jika kalian ingin mengenal negara Korea, berikut sedikit infomasi yang saya ketahui tentang negara Korea Selatan :
      Negara Korea terpecah menjadi 2 negara yaitu Korea Utara dan Korea Selatan. Perpecahan ini diduga karena adanya perbeda’an suatu paham ideologi. Dibandingkan Korea Utara, Korea Selatan lebih banyak dikenal. Dikarenakan teknologi dan kebudaya’an di Korea Selatan lebih berkembang dibandingkan Korea Utara. Meski begitu, Korea Utara juga salah satu negara yang maju dalam segi kemiliteranya.
      Selain didiami oleh negara Korea sendiri, di Korea Selatan juga terdapat banyak pendatang dari berbagai bangsa seperti Tionghoa, Jepang, Asia Tenggara, Asia Selatan, Asia Tengah dan sebagainya. Penduduk asli bangsa Korea Selatan adalah penduduk keturunan dari kelompok suku Altai~Tungsik yang berimigrasi dari Siberia dan Manchuria pada zaman prasejarah. Agama resmi di negara Korea Selatan adalah agama Buddha, Kristen, Islam, dan beberapa kepercayaan tertentu, seperti : Jangseung, Shamanisme Korea, Konfusianisme Korea, dan Pemikiran tradisional Korea. Karya sastra Korea Selatan juga banyak dipengaruhi dari Buddhisme, Konfusianisme, dan Taoisme.
      Ibu Kota Korea sendiri terletak di Seoul. Disana terdapat banyak obyek wisata yang wajib di kun jungi bila berkunjung ke Korea, sepaerti :

  1. Namsan Tower
    Namsan Tower
    Gembok Cinta
    Area Gembok Cinta

Menara ini menjadi salah satu obyek wisata yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Seoul. Dari atas menara Namsan, kalian akan melihat keindahan kota Seoul dari ketinggian. Di atas menara Namsan, kalian juga dapat menemukan banyak Gembok yang di kaitkan di pembatas besi yang bertuliskan banyak ungkapan cinta. Banyak orang menyebutnya Gembok Cinta. Menurut mitos warga setampat, bila pasangan kekasih datang ke Namsan Tower dan mengaitkan gembok pasangan mereka di atasnya, maka hubungan mereka akan langgeng. *katanya...
  1. Sungai Han 
    Han River
     
Sungai Han merupakan salah satu sungai yang populer di Korea Selatan. Sungai ini biasa muncul pada Korean Drama. Dan menjadi tempat yang romantis bila di kunjungi bersama pasangan anda. Sungai ini sangat indah bila di kunjungi pada malam hari, karena biasanya akan diadakan pertunjukan air mancur yang di sertai dengan kilauan lampu yang bewarna-warni yang membuat pertunjukan air mancur semakin indah.

  1. Pusat Perbelanjaan Myeongdong dan Nam Dae Mun Market
    Myeong Dong Market
    Nam Dae Mun Market

Pusat perbelanjaan ini menjadi tujuan para wisatawan untuk berbelanja barang-barang khas Korea Selatan dengan harga yang miring. Disana juga menjadi tempat favorit para remaja-remaja korea untuk berbelanja maupun sekedar berjalan-jalan saja.
Nah, gimana ni ulasan tadi, apakah kalian berminat untuk datang ke Korea Selatan? Walaupun sedikit, semoga ulasan tadi dapat bermanfaat bagi para bloggers ya...
Gamsahamniida...annyeong..^^ 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

3 Response to "Mengenal Negara Korea Selatan"

  1. Unknown says:
    13 Januari 2015 pukul 11.19

    Thanks yaa dear .. Blognya sgt bermanfaat :)

  2. korean world says:
    22 Maret 2015 pukul 21.22

    Okey dear :D thanks juga udah berkunjung :)

  3. Selens Seren says:
    18 Oktober 2015 pukul 05.00
    Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

Posting Komentar